Jumat, 28 Oktober 2016

Perincian Biaya Proyek

1. Perincian Biaya Proyek Catu Daya
            Berikut adalah gambar susunan rangkaian Catu Daya.


gambar 3.0.1 rangkaian pertama



gambar 3.0.2 rangkaian kedua

gambar 3.0.3 rangkaian ketiga

            Catu daya DC merupakan suatu rangkaian elektronik yang mengubah arus listrik bolak-balik menjadi arus listrik searah. Secara umum prinsip catu daya terdiri atas komponen utama yaitu transformator, dioda bridge, IC regulator dan kapasitor . Umumnya piranti elektronik disekitar kita menggunakan listrik searah atau DC sehingga kita membutuhkan catu daya untuk menghasilkan tegangan DC yang diinginkan. Yaitu yang menghasilkan keluaran tengangan yang stabil. Berdasarkan latar belakang ini penulis mencoba membuat catu daya DC sederhana untuk mengatur dan mempertahankan nilai tegangan yang diinginkan. Permasalahn yang timbul adalah bagaimana catu daya diatur untuk mendapatkan hasil tegangan keluaran yang sesuai dengan nilai set-point yang diberikan.Percobaan ini dimaksudkan untuk mempelajari karakteristik serta cara kerja dari rangkaian catu daya.Peralatan yang digunakan pada percobaan ini antara lain multitester / VOM, transformator CT (Centre Tab) , 3 buah dioda bridge KB 608, resistor 270 Ohm 100 ohm 0,1 ohm 560 ohm , kapasitor 4700 µF dan 470 µF ,PCB, kabel penghubung, IC LM7805, LM7905, LM 7812 danLM 7912, LM317 LM337 potensio meter 5K 3 buah LED sebagai indikator, Fuse, pin banana. Percobaan dilakukan dengan merangkai peralatan sesuai dengan gambar yang tertera pada metodologi percobaan lalu diletakkan dalam akrilik yang sudah kita bentuk sesuai dengan ukuran komponen. Pengujian dilakukan dengan cara mengukur tegangan keluaran atau Volt yang terdapat pada rangkaian. Catu daya dihubungkan dengan resistor dan multimeter. Dimana pada resistor variabel, besar resistornya dapat diubah-ubah nilainya, dan nilai tegangannya berubah ubah. Setelah dilakukan percobaan diketahui bahwa besar tegangan keluaran tidak sama persis dengan nilai yang diharapkan yaitu 5,-5,12,dan -12 volt dan nilai pada variabel 1,25 volt sampai 20 volt.

Perhitungan Biaya Pokok Proyek Catu Daya
Nama
Barang
Jumlah Yang Dibutuhkan
Harga Barang
Trafo CT Step Down Amp 0-20V Belt
1
Rp. 42.000,00
Dioda Bridge 4 Ampere 200 Volt
2
Rp. 3500,00 x 2 = Rp. 70.000,00
Resistor 0,1 ohm 2 watt
3
Rp. 1500,00 x 3 = Rp. 4500,00
Resistor 100 ohm 2 watt
3
Rp. 1500,00 x 3 = Rp. 4500,00
Kapasitor 4700 nF 50 volt
6
Rp. 500 x 6 = Rp. 3000,00
IC 7805
1
Rp. 2500,00
IC 7905
1
Rp. 2500,00
IC 7812
1
Rp. 2500,00
IC 7912
1
Rp. 2500,00
IC 317
1
Rp. 2500,00
IC 337
1
Rp. 2500,00
Fuse
7
Rp. 500,00 x 7 = Rp. 3500,00
Kapasitor 10nF 35 volt
4
Rp. 500 x 4 = Rp. 2000,00
LED
6
Rp. 150 x 6 = Rp. 900,00
Resistor 270 ohm
4
Rp. 500 x 4 = Rp. 2000,00
TIP 2955
3
Rp. 6000 x 3 = Rp. 18.000,00
Resistor 560 ohm
2
Rp. 500 x 2 = Rp. 1000,00
Resistor Variabel 5K ohm (Potensiometer)
2
Rp. 4000 x 2 = Rp. 8000,00
Resistor 27K ohm
2
Rp. 500 x 2 = Rp.1000,00
Kabel Jumper
5 meter
Rp. 3000 x 5 = Rp. 15.000,00
Akrilik
50 x 50 cm
Rp. 60.000,00
Mur & ring
20
Rp. 2000 x 20 = Rp. 40.000,00
Engsel
6
Rp 3500 x 6 = Rp. 21.000,00
PCB Polos Fiber
10 x 20 cm
Rp. 20.000,00
HCL
500ml
Rp. 15.000,00
BIAYA TOTAL
Rp. 346.400,00
Keunggulan dari Power Supply yang sudah ada:
1. Ringan
2. tingkat akurasi dan efisiensi yang tinggi sekitar ± 97 %
3. Rancangan bekerja dengan baik pada suhu ideal sekitar 25˚C
4. Alat dan bahan mudah di cari
5. design lebih kecil dan bagus dan bisa sesuai selera kita
6. Lebih Mudah diperbaiki atau di ganti komponennya

2. Perincian Biaya Proyek Automatic Roof
Automatic Roof ini merupakan salah satu teknologi yang canggih tetapi merupakan sebuah alat sederhana. Yaitu suatu alat yang dirangkai dari komponen– komponen seperti Resistor, Kapasitor, IC, LDR, dan Minsys. Yang semuanya merupakan dari jenis komponen elektronika yang sangat sederhana, banyak dan mudah didapat. Rangkaian Automatic Roof merupakan rangkaian elektronik yang mempunyai kemampuan mendeteksi suatu cahaya dan air hujan, fungsinya untuk alat pemberitahuan sederhana. Dan dalam penyajian bentuk yang cukup mudah di mengerti oleh semua pengguna, karena untuk mengoperasikan alat ini juga cukup mudah dioperasikan.
Perhitungan Biaya Pokok Automatic Roof
Nama
Barang
Jumlah Yang Dibutuhkan
Harga Barang
IC AT89C51
1
Rp. 11.000,00
IC LM324
1
Rp. 3500,00
IC L293D
1
Rp. 18.000,00
Xtal 12 MHz
1
Rp. 2500,00
Capasitor non polar 33 pF
2
Rp. 500 x 2 = Rp. 1000,00
Capasitor polar 10 mikro Farad
1
Rp. 1000,00
Kabel Pelangi
1 meter
Rp. 3000,00
LDR (light dependent resistor)
1
Rp. 2500,00
Micro Switch
2
Rp. 5000,00 x 2 = Rp. 10.000,00
Trimpot 50K
1
Rp. 500,00
Resistor 10K ohm
1
Rp. 500,00
Sensor air
1
Rp. 21.000,00
Tulang ikan dan Black Housing
1
Rp. 3.000,00
Motor DC Gear Box 12Volt 710Rpm 16mm
1
Rp. 100.000,00
Resistor 1K
1
Rp. 500,00
BIAYA TOTAL
Rp. 178.000,00

3. Perincian Biaya Proyek Remote Controlled Robot Using Arduino

          Remote Controlled Robot Using Arduino ini adalah sebuah proyek membuar remote kontrol robot menggunakan 4 buah roda yang dapat kita gerakkan sesuai keinginan kita dengan menggunakan sebuah arduino sebagai otak pemrogramannya. Seperti yang kita tahu bahwa pembuatan sebuah program atau robot sederhana sangat mudah dibuat oleh siapa saja dengan menggunakan sebuah mikrokontroller seperti Arduino ini yang menggunakan bahasa pemprograman yang sudah mendekati bahasa manusia yaitu bahasa C arduino yaitu sebuah bahasa C khusus dalam pemrograman Arduino. Bahasa pemprograman ini lebih mudah digunakan dan dimengerti dibanding bahasa pemprograman lainnya khususnya untuk seorang newbie dalam dunia pemrograman.


Perhitungan Biaya Pokok
Remote Controlled Robot Using Arduino
Nama
Barang
Jumlah Yang Dibutuhkan
Harga Barang
Arduino Uno and USB cable
1
Rp. 220.000,00
Breadboard
1
Rp. 16.000,00
100rpm dc motors
1
Rp. 165.000,00
IR receiver TSOP1738
1
Rp. 9000,00
L293D motor driver IC
2
Rp. 18.000,00
Jumper wires
1 meter
Rp. 3000,00
Chassis
 1 
Rp. 30.000,00
Wheels
4
Rp. 15.000,00 x 4 = Rp. 60.000,00
9V DURACELL batteries
2
Rp. 20.000,00 x 2 = Rp. 40.000,00
Battery clips
2
Rp. 3000,00 x 2 = Rp. 6000,00
BIAYA TOTAL
Rp. 567.000,00